Jumat, 30 September 2011

Statistika Dasar

Statistika Dasar...
Pengertian Statistik
>Berdasarkan Bhs. Latin, Statistik berasal dri kata Status yang berarti Negara atau hal-hal yang berhubungan dengan ketatanegaraan.
>Berkaitan dengan sekumpulan angka mengenai penduduk suatu daerah(Negara), pendapatan masyarakat, termasuk sekumpulan angka yang dibutuhkan oleh pemerintah untuk menyelesaikan beberapa masalah negara.
>Statistik adalah sekumpulan angka yang menjelaskan sifat-sifat data atau hasil dari sebuah penelitian.
>Statistik adalah sekumpulan angka untuk menerangkan sesuatu, baik baik angka yang belum tersusun (acak) maupun angka-angka yang sudah tersusun dalam suatu daftar atau grafik.
>Seiring dengan perkembangan zaman, definisi Statistika pun berkembang dari definisi yang sempit menjadi definisi yang luas.

Unsur-unsur Data Statistik
1. Data
2. Perlakuan data, seperti pengumpulan data dan pengolahannya.
3. Kesimpulan
4. Angka-angka

Peranan Statistik
-Dalam kehidupan sehari-hari, Statistik berperan sebagai penyedia bahan-bahan yaitu berbagai hal untuk diolah dan ditafsirkan.
-Statistik juga berperan sebagai alat yang digunakan untuk mengemukakan atau menemukan kembali keterangan-keterangan seolah-olah tersembunyi dalam angka-angka statistik.
-Peralatan analisis dan interpretasi dari kata kuantitatif ilmu pengetahuan sehingga didapatkan kesimpulan dari data-data tersbut.

Kegunaan Data Bila dikaitkan dengan Masalah Manajemen
1. Menjadi dasar suatu perencanaan agar berjalan sesuai dengan kemampuan yang ada.
2. Sebagai alat pengendali pelaksanaan atau implementasi perencanaan tersebut, agar bisa diketahui dengan segera kesalahan atau penyimpangan, sehingga bisa dilakukan perbaikan.
3. Dasar evaluasi hasil kerja.

Syarat Data yang Baik
• Objektif (berdasarkan data yang sesuai dengan keadaan yang ada)
• Representatif atau mewakili.
• Kesalahan baku kecil, suatu perkiraan dikatakan baik apabila kesalahan bakunya kecil.
• Tepat waktu.
• Relevan.

Pengelompokkan Data
1. Menurut Sifat
a. Kuantitatif, adalah data yang dinyatakan dalam bentuk angka.
b. Kualitatif, adalah data yang tidak berbentuk angka.
2. Menurut Sumber
a. Eksternal, adalah data yang dikumpulkan atau berasal dari luar suatu organisasi.
b. Internal, adalah data yang berasal dari dalam suatu organisasi.
3. Menurut Cara
a. Primer, yaitu data yang dikumpulkan dan diolah langsung oleh satu individu atau organisasi dari objeknya. (Contoh : Survei, sensus)
b. Sekunder, yaitu data yang diperoleh dalam bentuk jadi dan telah diolah oleh pihak lain. (Contoh: data yang diperoleh dari BPS)

Cabang-Cabang Ilmu Statistika
1. Ekonometrika, gabungan dari ilmu ekonomi dan ilmu Statistika.
2. Sosiometri, gabungan dari ilmu sosial dan ilmu Statistika.
3. Psikometri, gabungan dari ilmu Psikologi dan ilmu statistika.

Perlunya Statistik
-Menjelaskan hubungan antara variabel-variabel.
-Membuat rencana dan ramalan.
-Mengatasi berbagai perubahan.
-Membuat keputusan yang lebih baik.

Fungsi Statistik
1. Bank data. Menyediakan data untuk diolah dan diinterpretasikan agar dapat dipakai untuk menerangkan keadaan yang perlu diketahui atau diungkapkan.
2. Alat Quality Control, yaitu sebagai alat yang digunakan untuk membantu standarisasi dan sekaligus sebagai alat pengawasan.
3. Alat analisis, merupakan suatu metode penganalisaan data.
4. Pemecahan masalah dan pembuatan keputusan, sebagai dasar penatapan kebijakan.

Pembagian Statistik
Statistik Deskriptif, merupakan bagian dari Statistik yang mempelajari cara pengumpulan dan penyajian data sehingga mudah dipahami. Statistik deskriptif hanya berhubungan dengan hal-hal yang menguraikan atau memberikan keterangan-keterangan mengenai suatu dataatau fenomena.
Statistik Infrensi, adalah bagian dari statistik yang mempelajari mengenai penafsiran dan penarikan kesimpulan yang berlaku secara umum dari data yang telah tersedia. Statistik Infrensi berhubungan dengan pendugaan populasi dan pengujian hipotesis dari suatu data atau keadaan. Penarikan kesimpulan pada statistik infrensi merupakan generalisasi dari suatu populasi berdasarkan data yang ada.
Ruang Lingkup Bahasan Statistik Infrensi :
1. Probabilitas (Teori kemungkinan)
2. Distribusi teoritis
3. Sampling dan distribusi sampling
4. Pendugaan populasi
5. Uji hipotesis
6. Analisis korelasi dan uji signifikasi
7. Analisis regresi untuk peramalan

Pembagian Statistik Berdasarkan Bentu Parameternya
1. Parametrik, adalah bagian dari statistik yang parameter dari populasinya mengikuti suatu distribusi normal dan memiliki varians yang homogen.
2. Non Parametrik, bagian dari statistik yang parameter dari populasinya tidak mengikuti suatu distribusi tertentu, atau memiliki distribusi yang bebas dan variansnya tidak homogen.
( Senin, 26 September 2011 )
Sumber : Hi. Syamsuddin HM, SE, MSi (Dosen STMIK AG Palu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar